Panitia seleksi capim institusi antirasuah sejak awal telah meminta publik untuk menyetorkan informasi terkait rekam jejak dari kandidat pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Rekam jejak dinilai sebagai salah satu alat untuk memilih calon pemimpin yang tepat untuk KPK.
Masyarakat dapat memberikan masukan atau informasi terkait kandidat melalui website Kementrian Sekretariat Negara (apel.setneg.go.id) atau melalui e-mail ke alamat panselkpk2019@setneg.go.id. Beberapa masukan ini sudah diterima dan sedang proses mengecek data dengan realita untuk menentukan kebenarannya.
Sedangkan rekam jejak berkaitan dengan penelusuran kekayaan, Lembar Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) mengatakan kandidat akan dicek setelah terpilihnya lima capim KPK di DPR.
Semoga ulasan ini bisa bermanfaat untuk pembaca sekalian.